RANCANG BANGUN TURBIN PELTON DARI PIPA PVC UNTUK PEMBANGKIT LISTRIK TENAGA MIKROHIDRO GUNA PENERANGAN WISATA AIR TERJUN DI DESA GOGIK

Sahid Sahid, Denny Surindra, Ani Ramadanti, Arifin Prabowo, Muhamad Afrizal, Ronaldo Dikky

Abstract


Desa Gogik terdapat tempat wisata air terjun yang mengalami kesulitan infrastruktur pembangunan sistem kelistrikan pada penerangan jalan. Tujuan tugas akhir adalah Membuat turbin pelton dari pipa PVC berdasarkan potensi yang ada. Mengkaji secara eksperimental kinerja PLTMH untuk pengisian aki. Pengujian efisiensi dilakukan tiga kali yaitu dengan variasi beban dengan beberapa debit konstan. Hasil dari pengujian yaitu penggunaan PLTMH turbin pelton dari pipa PVC. Nilai efisiensi tertinggi pada debit 0,0020419 m3 /s yaitu sebesar 20,73%, pada debit 0,0024892 m3 /s yaitu sebesar 69,61% dan pada debit 0,0029339 m3 /s yaitu sebesar 91,88% . Hal ini membuktikan bahwa turbin pelton ini paling cocok dioperasikan pada debit 0,0029339 m3 /s. Energi yang disimpan di dalam aki sebesar 1.236 VAH sedangkan kebutuhan energi di Desa Gogik sebesar 640 VAH, maka energi tersisa sebesar 596 VAH,untuk penambahan lampu jalan pada dua titik sebesar 520 VAH jadi energi yang tersisa adalah 76 VAH.

Keywords


Desa Gogik; Turbin Pelton; sudu PVC ; Efisiensi.

Full Text:

PDF


DOI: http://dx.doi.org/10.32497/eksergi.v16i1.2200

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Mechanical Engineering Department
Politeknik Negeri Semarang
Jl. Prof. Sudarto, SH., Tembalang, Semarang
Phone (024) 7478384; Fax: (024) 7472396

WA : 08112882883

Email: jurnal.eksergi@polines.ac.id

Creative Commons License

This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.

View Statistics View MyStat