HUBUNGAN ANTARA POSISI THROTTLE, PUTARAN MESIN DAN POSISI GIGI TERHADAP KONSUMSI BAHAN BAKAR PADA BEBERAPA KENDARAAN PENUMPANG

Authors

  • Nazaruddin Sinaga Jurusan Teknik Mesin Fakultas Teknik UNDIP
  • Sigit Joko Purnomo Program Magister Teknik Mesin UNDIP

DOI:

https://doi.org/10.32497/eksergi.v9i1.195

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mencari parameter operasi kendaraan yang berpengaruh terhadap konsumsi bahan bakar. Parameter operasi kendaraan ini akan diperoleh dari peralatan engine scanner OBD-II yang akan dipasang di kendaraan selama proses penelitian. Dengan diperolehnya data parameter operasi kendaraan yang paling berpengaruh terhadap konsumsi bahan bakar, maka parameter tersebut akan dapat dibuat suatu pemodelan. Pemodelan ini selanjutnya akan dapat dimanfaatkan untuk pembuatan dan pengembangan suatu driving simulator. Penelitian ini dilakukan untuk mencari hubungan posisi throttle dan putaran mesin dengan konsumsi bahan bakar dari kendaraan penumpang. Karena 2 (dua) parameter tersebut dianggap mempunyai pengaruh yang besar terhadap perubahan nilai konsumsi bahan bakar. Penelitian ini dilakukan pada 7 (tujuh) kendaraan penumpang yang berbahan bakar bensin premium, sistem pengaliran bahan bakar dengan sistem injeksi elektronik, yang menggunakan sistem kontrol   elektronik (ECU). Kendaraan diuji di laboratorium dengan memvariasikan kecepatan pada berbagai posisi gigi. Dari penelitian ini diperoleh suatu pemodelan konsumsi bahan bakar yang dipengaruhi oleh posisi throttle dan putaran mesin.  
 
Kata kunci : konsumsi bahan bakar, hemat bahan bakar, posisi throttle, putaran mesin,   smart driving

Downloads

Published

2016-04-13