IMPLEMENTASI EFISIENSI PENGGUNAAN BAHAN BAKU DAN ENERGI PADA INDUSTRI LOGAM

Triwardaya Triwardaya

Abstract


Kebijakan Energi Nasional bertujuan untuk menjamin keamanan pasokan energi dalam negeri dan untuk
mendukung pembangunan yang berkelanjutan. Pengelolaan energi perlu dilakukan diversifikasi dan
konservasi energi yang bertujuan untuk penganekaragaman penyediaan dan pemanfaatan berbagai
sumber energi dalam rangka optimasi penyediaan energi dan penggunaan energi secara efisien dan
rasional tanpa mengurangi penggunaan energi yang memang benar-benar diperlukan. Tujuan penelitian
ini adalah untuk menerapkan efisiensi energi pada industri logam.Metode yang digunakan dalam
penelitian ini adalah deskriptif kuantitatif dengan populasi industri logam dan sampel dipilih salah satu
industri logam di Tegal.Hasil penelitian menunjukkan bahwa bahan bakar dapat dihemat sebesar 57%
per tahun dan berhasil menekan polutan CO2
 sebesar 19,8 Ton per tahun. Penelitian ini
merekomendasikan pada industri logam untuk melakukan efisiensi penggunaan energi agar industri
tersebut dapat lebih ramah terhadap lingkungan.

Full Text:

PDF


DOI: http://dx.doi.org/10.32497/orbith.v12i1.313

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License. View My Stats