PEMBERSIH LANTAI DENGAN KENDALI ANDROID
DOI:
https://doi.org/10.32497/orbith.v15i3.1936Abstract
Penggunaan robot sebagai alat penyapu atau pengepel lantai sudah banyak digunakan manusia, tetapi untuk menyapu atau mengepel lantai harus menggunakan robot yang berbeda, yaitu robot penyapu dan robot pengepel. Berdasarkan alasan tersebut, maka dibuatlah “Pembersih Lantai dengan kendali android” yang merupakan alat penyapu sekaligus pengepel. Alat ini juga menggunakan smartphone berbasis android untuk mengontrol pergerakan dan mengontrol aliran air. Sapu berputar menarik sampah yang berada di depannya, sampah dikumpulkan dalam bok yang akan dibuang secara manual. Alat yang digunakan untuk mengepel berupa kain yang diputar oleh motor DC yang dipasang dibelakang bok. Tombol-tombol yang terdapat pada android/ smartphone digunakan sebagai pengontrol alat, perintah dikirim ke rangkaian kontrol melalui koneksi wifi. Rangkaian kontrol menggunakan NodeMCU ESP8266 sebagai komunikasi data sekaligus pengolah data. Data perintah yang diterima dari smartphone diolah dan dikirim ke rangkaian driver untuk menggerakkan motor DC, pompa dan solenoid valve. Bila air habis akan dideteksi oleh probe yang kemudian akan mengirim pemberitahuan ke smartphone. Sensor ultrasonik HC-SR04 digunakan untuk menjaga jarak antara alat dengan dinding atau benda lain yang berada didepan, serta bila ada lubang dibawah. Jarak jangkauan smartphone untuk dapat mengontrol alat dengan baik adalah 7 meter.
Kata kunci : Android, NodeMCU ESP8266, wifi, smartphone
References
Agus, M J Alam. 2008. Mengenal Wifi, Hotspot, LAN, dan Sharing Internet. Jakarta: Elex Media Komputindo.
Anonymous. 2016. MIT App Inventor 2 Meets Esp 8266!!!. https://medium.com/kidstronics/mit-appinventor-2-meets-esp8266-03-kidseriefa92cc8ae8a2, (27 Februari 2018).
Anonymous. 2017. Tutorial for Monster Motor Shield VNH2SP30. https://www.instructables.com/id/Monster-Motor-Shield-VNH2SP30, (1 April 2018).
Avadhanulu, M N. 1992. A Textbook of Engineering Physics. New Delhi: S.
Chand Publishing.
Enterprise, Jubilee. 2015. Mengenal Dasar-dasar Pemrograman Android. Jakarta: Elex Media Komputindo.
Kadir, Abdul. 2015. From Zero to Pro Arduino. Yogyakarta: Penerbit Andi.
Lestari, Sri. 2003. Kumpulan Rumus Matematika SMA. Jakarta: Kawan Pustaka.
Littelfuse. 2014. Fuseology Selection Guide, Fuse Characteristics, Terms
and Consideration Factors. Hlm. 5.
Roland. 2017. Display Sensor Data to NodeMCU Web Server.
https://www.teachmemicro.com/display- sensor-data-nodemcu-web-server, (12 Maret 2018).
Schwartz, Marco. 2017. ESP8266 Internet of Things Cookbook. Birmingham: Packt Publishing.
Setiyo, Muji. 2017.Listrik dan Elektronika Dasar Otomotif (Basic Automotive
Electricity & Electronics). Magelang : Unimma Press.
Downloads
Published
Issue
Section
License
Authors who publish with this journal agree to the following terms:Authors retain copyright and grant the journal right of first publication with the work simultaneously licensed under a Creative Commons Attribution License that allows others to share the work with an acknowledgement of the work's authorship and initial publication in this journal.
Authors are able to enter into separate, additional contractual arrangements for the non-exclusive distribution of the journal's published version of the work (e.g., post it to an institutional repository or publish it in a book), with an acknowledgement of its initial publication in this journal.
Authors are permitted and encouraged to post their work online (e.g., in institutional repositories or on their website) prior to and during the submission process, as it can lead to productive exchanges, as well as earlier and greater citation of published work (See The Effect of Open Access).