Pengaruh Kedalaman Pemotongan Terhadap Keausan Pahat HSS pada Proses Pembubutan Baja Aisi 1040 Menggunakan CNC Turning

Muhammad Lukman, Sarwi Asri, Hanif Hidayat

Abstract


Proses produksi di industri tidak lepas dengan penggunaan mesin perkakas, salah satunya mesin bubut untuk proses pembubutan. Ketika pahat tidak diperhatikan tekait kemampuan untuk melakukan pembubutan dengan kedalaman pemotongan yang tepat dan dipakai terus-menerus lambat laun akan terjadi keausan pahat. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui pengaruh kedalaman pemotongan terhadap keausan tepi, keausan kawah, dan massa aus pahat. Bahan yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan pahat bubut HSS Bohler Mo Rapid Extra 1200 Molibdenum M2 yang sudah diasah membentuk pahat rata kanan sesuai geomeri dan digunakan untuk proses pembubutan Baja Aisi 1040 sepanjang 100 mm. Proses pembubutan menggunakan variasi kedalaman pemotongan 0,5 mm untuk pahat A, 1 mm untuk pahat B, dan 1,5 mm untuk pahat C dengan Vc dan feeding tetap masing-masing sebesar 21 m/min dan 0,02 mm/putaran. Hasil dari penelitian ini menunjukan bahwa nilai keausan tepi tertinggi didapat dari pahat C sebesar 0,0302435 mm, kemudian pahat B sebesaar 0,0240594, dan pahat A sebesar 0,0175976 mm. Nilai keausan kawah tertinggi didapat dari pahat C sebesar 0,007836 mm, kemudian pahat B sebesaar 0,00668 mm, dan pahat A sebesar 0,004416 mm. Nilai massa aus tertinggi didapat dari pahat C sebesar 0,085 gram, kemudian pahat B sebesaar 0,057 gram, dan pahat A sebesar 0,039 gram. 

 

Kata kunci: Keausan Pahat; Kedalaman Pemotongan; HSS; Pembubutan


Full Text:

PDF


DOI: http://dx.doi.org/10.32497/jrm.v19i1.5322

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2024 Jurnal Rekayasa Mesin

_____________________________________________________________________

   

Publisher:

Mechanical Engineering Department, Politeknik Negeri Semarang (Semarang State Polytechnic)
Address: Jl. Prof. Sudarto, SH., Tembalang, Semarang
Email: jurnalrekayasamesin@polines.ac.id
WA: 085669661997

_____________________________________________________________________

Lisensi Creative Commons
This work is licensed under a License Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 Internasional.

View Statistics

slot gacor slot gacor hari ini slot gacor 2025 demo slot pg slot gacor slot gacor