Rancang Bangun Turbin Angin Sumbu Vertikal Tipe Savonius Untuk Sistem Penerangan Perahu Nelayan
Putri Chairany, Sugiyanto, (Diploma Teknik Mesin, Sekolah Vokasi, Universitas Gajah Mada)
Abstract
Kapal perikanan berukuran sampai dengan 10 gross ton merupakan kapal yang digunakan nelayan kecil. Kapal jenis ini pada umumnya tidak dilengkapi sarana penerangan yang mencukupi untuk mencari ikan di malam hari. Nelayan sampai sejauh ini hanya melihat potensi perikanan saja padahal laut memiliki sumber energi yang sangat berlimpah untuk membantu kerja para nelayan tersebut. Salah satu sumber energi tersebut yaitu tenaga angin di laut masih sangat besar potensinya untuk dimanfaatkan sebagai sumber energi listrik untuk penerangan perahu nelayan.Turbin angin sumbu vertikal tipe Savonius menjadi pilihan untuk mengkonversi tenaga angina di laut menjadi sumber penerangan perahu nelayan karena mempunyai banyak keuntungan apabila diaplikasikan pada perahu kecil dibandingkan turbin angin sumbu horisontal, antara lain mudah dibuat, mudah perawatan dan tidak perlu tiang yang tinggi. Kontruksi turbin angin tipe Savonius yang digunakan adalah turbin dengan dua sudu hemicircular 180o dengan s/d = 0,1- 0,15. Material yang dipilih yang tahan karat dan rigid tapi ringan. Generator yang digunakan merupakan modifikasi generator multi pole agar mampu bekerja pada putaran rendah sehingga mengurangi penggunaan transmisi yang berlebih. Sistem penyimpanan menggunakan mekanisme accu sehingga daya keluaran lebih stabil.Kontruksi sistem ini mudah dibuat, dirawat dan murah dan mampu menkonversi tenaga angin menjadi sumber energi listrik untuk penerangan perahu nelayan. Tegangan yang dihasilkan generator yang digunakan berkisar 70 -75 V pada putaran poros 800-1000 rpm. Potensi ini pembangkitan energy listrik ini diharapkan mampu membantu nelayan baik untuk sistem penerangan perahu maupun sistem penerangan untuk memancing ikan dan juga sebagai sumber tenaga listrik alternatif untuk kepentingan navigasi lainnya
Kata Kunci : “turbin angin sumbu vertical”, “penerangan perahu nelayan”, “Savonius”, “generator multi pole”, "sumber tenaga listrik alternatif”.
Mechanical Engineering Department, Politeknik Negeri Semarang (Semarang State Polytechnic) Address: Jl. Prof. Sudarto, SH., Tembalang, Semarang Email: jurnalrekayasamesin@polines.ac.id WA: 085669661997