Rancang Bangun Mesin Pencacah Rumput Gajah Menggunakan Penggerak Motor Listrik 2 HP

Dita Anies Munawarroh, Suharto Suharto, Sarana Sarana, Agus Suwondo, Muqorrobin Muqorrobin, Eko Saputra

Abstract


Rumput merupakan makanan utama dari ternak seperti kambing, sapi, kerbau yang utamanya adalah jenis rumput gajah, kemudian dicacah sehingga membentuk batangan kecil-kecil untuk memudahkan ternak dalam mengonsumsi rumput tersebut, karena hal tersebut dibutuhkan sebuah mesin yang mampu mencacah rumput gajah. Mesin pencacah rumput gajah merupakan teknologi tepat guna yang digunakan untuk mencacah rumput yang bertujuan untuk membantu peternak agar dapat memproduksi pakan sendiri, sehingga dapat mengurangi beban biaya. Selain untuk membantu peternak, mesin ini dibuat juga untuk mengatasi masalah yang ada seperti; rumput yang harus didorong kedalam mesin sehingga dapat mengurangi tingkat efektifitas waktu, maka dari itu mesin pencacah rumput gajah ini dilengkapi dengan plat penarik yang dimaksudkan dapat mengatasi masalah tersebut. Cara kerjanya yaitu cukup dengan memasukkan rumput gajah melalui hopper input, plat penarik akan menarik rumput secara otomatis dan akan terpotong oleh pisau pencacah. Rumput yang telah tercacah berdasarkan ukuran yang diinginkan akan keluar melalui hopper output. Mesin ini berkapasitas 621,92 kg/jam dengan spesifikasi dimensi panjang 1500 mm, lebar 500 mm, dan tinggi 1000 mm dengan menggunakan motor listrik 2 HP.

Keywords


Desain; Teknologi Tepat Guna; Mesin Pencacah Rumput; Kapasitas

Full Text:

PDF

References


. Widyaningrum, 2005. Pengelolaan Daging Ternak Di Indonesia. Jurnal Pemberdayaan. Yogyakarta: Politeknik LPP.

. Sosroamidjojo, Soeradji, 1990. Penggunaan Rumput Sebagai Bahan Pakan Ternak. Surabaya: Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

. Margono, 2021. Rancang Bangun Mesin Pencacah Rumput Untuk Peningkatan Efektivitas Konsumsi Pakan Ternak Di Sukoharjo. Sukoharjo; Sekolah Tinggi Teknologi Warga Surakarta ISSN 2774-2849.

. Sugandi, Wahyu, dkk., 2016. Desain Dan Uji Kinerja Mesin Pencacah Rumput Gajah Tipe Reel. Bandung: Departemen Teknik Pertanian Dan Biosistem, FTIP, Universitas Padjajaran. ISSN 2301-8119.

. Ismail, R., dkk, 2021. Rancang Bangun Mesin Pencacah Rumput Untuk Pakan Ternak, Universitas Sang Bumi Ruwa Jurai

. Mott, R.L., Vavrek, E., Wang, J., 2018. Machine Element in Mechanical Design. New Jersey: Pearson Edu., Inc.

. Sularso, K.S. 2008. Dasar Perencanaan dan Pemilihan Elemen Mesin. Jakarta: Pradnya Paramita.

. Cross, N., 2021. Engineering Design Methods Strategies for Product Design: 4thed. NY: John Wiley & Sons, Ltd.

. Sato, G.T., Hartanto, N.G., 2013. Menggambar Mesin Menurut Standar ISO. Jakarta: Balai Pustaka.

. Shigley, J.E., dan Mitchell, L.D. 2000. Perencanaan Teknik Mesin Edisi Keempat Jilid 1 (Harahap, G. Terjemahan). Jakarta: Erlangga.

. Khurmi, R.S., Gupta, J.K., 2005. A Text Book of Machine Design S.I. Units. New Delhi : Eurasia Publishing House (Pvt) LTD. ISBN-13: 9788121925372.

. SNI 7785.1-2013 Mesin Pencacah Hijauan Pakan Ternak, Syarat Mutu Dan Metode Uji, Bagian 1 Tipe Vertikal

. Situmorang, 2012 dalam Sari, N., Salim, I., & Achmad, M. 2018. Uji Kinerja Dan Analisis Biaya Mesin Pencacah Pakan Ternak (Chopper). Jurnal Agritechno, 113-120.

. Nisa, N. I. F., Aminudin, A., Fahrudi, Y.A. 2019, Aplikasi Mesin Pencacah Pakan Ternak Serbaguna Sebagai Upaya Mengurangi Pengolahan Pakan Ternak Secara Konvensional, JAST J. Apl. Sains dan Teknol., vol. 3, no. 1, pp. 43–49.

. Mutaqin, N.A., Margono, Priyambodo, B.H., Hermawan, M.V., 2020, Mesin Pencacah Singkong Sebagai Pakan Ternak Sapi Untuk Peningkatan Kesejahteraan UKM Sido Mulyo di Kabupaten Karanganyar, Prosiding Seminar Nasional Unimus, 2020, pp. 948–953.




DOI: http://dx.doi.org/10.32497/jrm.v19i1.5116

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2024 Jurnal Rekayasa Mesin

_____________________________________________________________________

   

Publisher:

Mechanical Engineering Department, Politeknik Negeri Semarang (Semarang State Polytechnic)
Address: Jl. Prof. Sudarto, SH., Tembalang, Semarang
Email: jurnalrekayasamesin@polines.ac.id
WA: 085669661997

_____________________________________________________________________

Lisensi Creative Commons
This work is licensed under a License Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 Internasional.

View Statistics