Sistem Informasi Tanggap Bencana Berbasis Web dengan GIS dan SMS Gateway
Abstract
PMI Kota Semarang merupakan suatu organisasi independen yang bergerak dibidang kemanusiaan. Salah satu bidang kegiatan yang ditangani PMI adalah tanggap bencana. Permasalahan yang terjadi adalah belum tersedianya Sistem Informasi Tanggap Bencana untuk membantu PMI dalam merekap data bencana yang terjadi di Kota Semarang. Makalah ini menjelaskan tentang pembuatan sebuah sistem informasi kebencanaan untuk PMI Kota Semarang dengan memanfaatkan teknologi GIS untuk mengetahui lokasi bencana melalui peta dan SMS Gateway sebagai media untuk petugas satgana dalam memberikan informasi logistik di lokasi bencana. Proses pembuatan Sistem Informasi dengan menggunakan perangkat lunak Adobe Dreamweaver CS4, PHP, database MySQL, web server Xampp, Gammu, dan Google maps. Hasil pengujian tingkat kepuasan user yang didapatkan adalah sebanyak 84 % menyatakan bahwa Sistem Informasi Tanggap Bencana yang dibuat sesuai dengan yang diharapkan. Dengan menggunakan GIS dan SMS Gateway diharapkan akan mempermudah dalam penyampaian informasi dari lokasi bencana yang terjadi di Kota Semarang kepada pihak-pihak terkait.
Full Text:
PDFDOI: http://dx.doi.org/10.32497/jtet.v2i3.50
DOI (PDF): http://dx.doi.org/10.32497/jtet.v2i3.50.g50
Refbacks
- There are currently no refbacks.
: 08112782211 | |
: jtet@polines.ac.id |