PENDAMPINGAN IMPLEMENTASI AKUNTANSI MANAJEMEN BAGI PELAKU HOME INDUSTRY DI KABUPATEN SEMARANG

Marliyati, Siti Mutmainah, Nikmatuniayah, Rudi Handoyono

Abstract


Tujuan utama dari program ini adalah pendampingan akuntansi manajemen bagi pelaku usaha industri rumahan, khususnya pengolahan hasil pertanian lokal. Implementasi akuntansi bagi pelaku entitas kecil dan menengah, membantu para pelaku usaha menerapkan manajemen dalam berbisnis. Pencatatan yang bersumber dari transaksi bisnis sampai menghasilkan laporan neraca dan laporan laba rugi, membantu para pelaku usaha untuk mempertahankan keberlangsungan usahanya. Para pelaku usaha industri rumahan pengolahan pangan, mempunyai keunggulan diantaranya dapat menambah nilai hasil produksi pangan lokal. Peluang untuk memodifikasi hasil produksi masih terbuka lebar, seiring dengan tingkat kreativitas dalam mengolah hasil industri pangan. Di sisi lain, kelemahan pelaku bisnis industri rumahan pengolah makanan, sebagian besar merupakan para ibu rumah tangga yang berkeinginan memanfaatkan waktu luangnya untuk dapat menambah penghasilan keluarga. Keadaan ini mengakibatkan kondisi usaha yang monoton, serta belum tercipta ide-ide kreatif dalam mengolah hasil pangan, sehingga produk yang dihasilkan belum mempunyai ciri khas dan masih umum di pasaran. Ancaman yang dihadapi para pelaku usaha industri rumahan selanjutnya, mereka dihadapkan pada daya kreatifitas dalam menciptakan inovasi olahan makanan yang unik, mempunyai ciri khas, sehingga dapat memberikan nilai tambah bagi produk pertanian lokal. Gagalnya hasil panen pangan lokal, juga merupakan ancaman yang akan mempengaruhi keberlangsungan usaha pengolahan hasil pertanian. Hasil kegiatan penelitian ini dapat dipraktekkan oleh para pelaku bisnis industri rumahan, khususnya pengolahan produk pertanian lokal, sehingga dapat terus termotivasi untuk mengembangkan usahanya.

Full Text:

PDF

References


Hamid, Edi S, dkk, 2011, Strategi

Pengembangan Usaha Mikro Kecil

dan Menengah di Provinsi Daerah

Istimewa Yogyakarta, Jurnal

Ekonomi Pembangunan, Volume 12,

Nomor 1

Jauhari, Jaidan, 2010, Upaya

Pengembangan Usaha Kecil dan

Menengah (UKM) dengan

Memanfaatkan E-Commerce, Jurnal

Sistem Informasi, Volume 2, Nomor 1

Laufs, Khatarina, et al., 2014, Foreign

Market Entry Mode Choice of Small

and Medium Size Enterprises: A

Systematic Review and Future

Research Agenda, www.elsevier.com

Lestari, Etty Puji, 2010, Penguatan

Ekonomi Industri Kecil dan Menengah Melalui Platform Klaster

Industri, Jurnal Organisasi dan

Manajemen, Vol.6, Nomor 2

Noor Sutrisno, 2003, Kewirausahaan

dalam Pengembangan UKM di

Indonesia, makalah pada kongres

ISEI di Malang, 13-15 Juli

Weimei, Tang, et al., 2012, Analysis of

Performance Management in Small

Medium Enterprises, www.elsevier

.com

www.dinkop-umkm.jatengprov.go.id

www.freepatentsonline.com/searchfor-patents

www.uspto.gov/patent-applicationprocess/search-patents


Refbacks

  • There are currently no refbacks.