RANCANG BANGUN PENGONTROL PERALATAN LISTRIK MENGGUNAKAN SENSOR SENTUH DENGAN PENGUNCI RADIO FREKUENSI IDENTIFIKASI (RFID)

Suryono Suryono, Dadi Dadi, Sri Kusumastuti, Supriyati Supriyati, Sasongko Sasongko

Abstract


Sensor sentuh (touch sensor) adalah suatu modul elektronik yang jika pada permukaan plat sentuhnya didekati dengan benda logam atau disentuh dengan jari-jari tangan, pada pin out-putnya menghasilkan pulsa dengan logika tinggi (hight logic) untuk beberapa saat. Pulsa dengan logika tinggi tersebut digunakan sebagai in-put Arduino, sebagai pengolah sinyal pulsa in-put, yang menghasilkan out-put dengan logika tinggi atau logika rendah pada salah satu pin out-put digital Arduino.

Hasil logika tinggi atau logika rendah pada salah satu pin out-put digital Arduino digunakan sebagai in-put solid state relay (SSR) yang berfungsi sebagai pengendali (driver). Solid State Relay (SSR) adalah suatu perangkat elektronik yang membutuhkan tegangan in-put kecil, selevel tegangan Transitor-Transistor Logic (TTL) atau sebesar 5 Volt, tetapi mampu mengendalikan tegangan out-put yang besar selevel tegangan 220 Volt. Dengan menggunakan solid state relay (SSR) inilah beban peralatan listrik yang bertegangan 220 Volt dikontrol pada kondisi nyala atau mati.

Untuk mengontrol peralatan listrik bertegangan 220 Volt yang diinginkan pada kondisi nyala atau mati hanya perlu menyentuh sensor sentuh yang sesuai dengan jalur peralatan listrik yang dituju. Pengontrolan peralatan listrik bekerja dengan normal hanya jika panel kontrol telah diaktifkan dengan menggunakan Tag Radio Frekuensi Identifikasi (RFID). Jika  pada panel kontrol peralatan listrik tidak diaktifkan atau dikunci, maka pengoperasian peralatan listrik tidak dapat dilakukan. Karena untuk mengaktifkan panel pengontrol peralatan listrik tersebut harus digunakan Tag atau transponder dari teknologi Radio Frekuensi Identifikasi (RFID) yang dibawa oleh operator. Dengan demikian hanya operator yang membawa Tag RFID saja yang dapat mengaktifkan atau mengunci panel pengontrol peralatan listrik tersebut.


Keywords


sensor sentuh; Arduino; solid state relay; Tag; RFID

Full Text:

PDF

References


Budi Novianto. 2016. Rancang Bangun Kendali dan Monitoring Lampu dengan Teknologi Short Message Service (SMS), Fakultas Ilmu Komputer, Universitas Narotama, Surabaya.

Wika Janatul Uyun. 2017. Rancang Bangun Saklar Lampu dengan Perintah Suara Via Aplikasi Android Voicetooth Berbasis Arduino Uno. Jurusan Teknik Elektro Universitas Islam Malang.

Andri Susanto dkk. 2018. Rancang bangun Aplikasi Android Untuk Kontrol Lampu Gedung Menggunakan Media Bluetooth berbasis Arduino Uno. Program Studi Teknik Elektro. Fakultas Teknik. Universitas Muhamadiyah Tangerang.

Chyusa Rizky Afryzar. 2018. Pengontrol Lampu Jalan Otomatis Berbasis Android dan Bluetooth. Prodi Teknik Informatika, Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya.

Muhammad Maknur dkk. 2018. Sistem Kendali Jarak Jauh Berbasis Web. Jurnal Cendekia. Volume : 16. Nomor : 2. 2018.

Andrianto, Heni, 2016. “ Arduino Belajar Cepat dan Pemogramannya". Informatika. Bandung.

Saptaji W, Handayani, 2015. Mudah belajar Mikrokontroller Dengan Arduino”. Widya Media. Bandung

Syahrul, Muhammad, 2013. “Panduan Mudah Simulasi dan Praktek Mikrokontroller Arduino”. Percetakan Andi. Jakarta


Refbacks

  • There are currently no refbacks.