EVALUASI STRUKTUR RANGKA BAJA PADA GEDUNG PARKIR UNIVERSITAS TIDAR BERDASARKAN SNI-1729-2015

Misbakhul Fahri, Yudhi Arnandha, Dwi Sat Agus Yuwana, Teguh Mulyo Wicaksono

Abstract


Standar perencanaan baja meliputi dasar perencanaan, perilaku tegangan dan pengaruh stabilitas struktur baja sesuai SNI 1729 tentang Spesifikasi Untuk Bangunan Baja Struktural. Peraturan SNI 1729-2015, terdapat metode desain Direct Analysis Method (DAM) sebagai alternatif dari Effective Length Method (ELM) yang telah digunakan pada SNI 03-1729-2002. Gedung parkir Universitas Tidar dibangun tahun 2019 direncanakan menggunakan peraturan SNI 03-1729-2002 maka diperlukan tinjauan ulang menggunakan peraturan terbaru. Bangunan model rangka portal baja atau biasa disebut Sistem Rangka Pemikul Momen Khusus (SRPMK) pada kondisi tanah sedang (SD). Parameter respons spektral percepatan gempa berdasarkan peraturan SNI 1726-2019. Dalam periode fundamental struktur (T)terdapat faktor yang mempengaruhi berdasarkan kategori resiko antara lain Cu 1,4 , untuk rangka pemikul momen Ct 0,0724 dan x 0,8 , maka Ta didapatkan 0,608 detik, faktor sistem penahan gaya gempa Ω03, Cd 5,5, dan R 8. Didapatkan Cs sebesar 0,153 lebih besar dari Cs minimum 0,0406 maka koefisien respons seismik (Cs) sudah memenuhi ketentuan. Dari analisis massa ragam menunjukkan angka 0,999 dan 1 pada MODAL 12 yang menunjukkan partisipasi massa ragam telah mendekati 100% dan telah memenuhi syarat peraturan yang digunakan dengan mode getar translasi pada mode 1 dan 2 sedangkan mode 3 mulai bersifat rotasi. Simpangan terbesar ada pada lantai 3 yaitu sebesar 0,0067 dengan simpangan ijin maks adalah 0,065. Gaya dalam terbesar muncul akibat kombinasi  beban ke 4 yaitu 1,2 D+1,3W+γL L+0,5(La atau H). Dari SAP2000 pada elemen struktur gedung parkir Universitas Tidar tidak ada satupun elemen struktur yang berwarna merah over strenght (O/S) maka konstruksi dapat dikatakan aman

Keywords


Volume, Portal baja, Gedung Parkir, SNI 03-1729-2015, SAP2000

Full Text:

PDF

References


Hardawati, A., Triwiyono, Siswosukarto, S., 2016, Aplikasi Orthotropic Steel Deck (OSD) Dengan Ribs Penampang V Pada Jembatan Rangka Tipe Calendar Hamilton (CH). Jurnal Mahasiswa, Jurusan Teknik Sipil dan Lingkungan, Fakultas Teknik, Universitas Gadjah Mada, Yogyakarta.

Hasibuan, P., Putra, R., Ridha, A., 2015, Perilaku Batang Tekan Profil Siku Tunggal dengan Sambungan Baut Di Kedua Ujung Tumpuan. Tugas Akhir, Jurusan Teknik Sipil, Fakultas Teknik, Universitas Syiah Kuala, Banda Aceh.

Kurniadi, A., 2018, Analisa Rasio Elemen Struktur Baja pada Gedung Kondotel Amarsvati Lombok Berdasarkan SNI 1729-2015 dan SNI 03-1729-2002, Tugas Akhir, Jurusan Teknik Sipil, Fakultas Teknik, Universitas Mataram, Nusa Tenggara Barat.

Phiegiarto, F., Santoso, H., Muljati, I., Tjanniadi, J., 2018, Perencanaan Elemen Struktur Baja Berdasarkan SNI 1729-2015. Jurnal Teknik Sipil, Teknik Sipil Universitas Kristen Petra, Surabaya.

Raflesia, E., Mughnie, H., 2017, Studi Perbandingan Stress Ratio dengan ELM (Effective Lenght Method) dan DAM (Direct Analysis Method) Bangunan Workshop pada Proyek Cirebon. Jurnal Tenik Sipil, Fakultas Teknik Universitas Muhammadiyah Jakarta, Jakarta.

Sangidun, M., 2017, Redesain Struktur Atas (Upper Stucture) Gedung Kantor DPPKAD Kab. Purworejo Mengggunakan Konstruksi Baja. Tugas Akhir, Jurusan Tenik Sipil, Fakultas Teknik, Universitas Muhammadiah Purworejo, Purworejo.

SNI 1727-2013. Beban Minimum untuk Perancangan Bangunan Gedung dan Struktur Lain. 2013, Badan Standardisasi Nasional, Jakarta.

SNI 1726-2019. Tata Cara Perencanaan Ketahanan Gempa untuk Struktur Bangunan Gedung dan Nongedung. 2019, Badan Standardisasi Nasional, Jakarta.

SNI 03-1729-2015, Tata Cara Perencanaan Struktur Baja untuk Bangunan Gedung, 2015. Badan Standardisasi Nasional, Jakarta.




DOI: http://dx.doi.org/10.32497/bangunrekaprima.v8i2.3964

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


 View My Stats