INOVASI DETERGEN DAUN WARU YANG MURAH, SEHAT, DAN RAMAH LINGKUNGAN

Putri Ayuk Setyaningrum, Eka Alrin, Sisilia Tarmunaroh Rahmawati, Rohadatul Aisy, Nisa Sindiani, Pandiya Pandiya

Abstract


Semakin meningkatnya penggunaan bahan detergen kimia, seperti senyawa Alkyl Bnezene Sulphonat, dimana bahan tersebut digunakan untuk mempermudah mengikat kotoran dan menimbulkan busa, memiliki dampak tidak baik untuk lingkungan. Daerah Ngawi, Jawa Timur mempunyai banyak populasi pohon waru, yang dapat dimanfaakant untuk dibuat detergen atau sabun penghilang kotoran pada pakaian. Berdasar hal tersebut, maka memunculkan ide untuk menciptakan peluang usaha bisnis melalui Program Kreativitas Mahasiswa (PKM)dengan judul “Inovasi Detergen Waru yang Murah, Sehat, dan Ramah Lingkungan”. Detergen waru ini lebih ekologis dan ekonomis, dengan limbah yang dapat diuraikan dan tingkat pencemaran airnya hampir tidak ada. Air bekas pencucian bisa digunakan untuk menyiram tanaman, yang dapat membuat tanaman menjadi subur. Tujuan program ini adalah mampu menciptakan produk dengan pemanfaatan potensi bahan alam yang tersedia, menciptakan detergen yang ramah lingkungan dengan harga terjangkau, serta mampu mencipatkan lapangan pekerjaan baru dengan berwirausaha. Adapun metode yg digunakan meliputi tahapan perencanaan yaitu melakukan pembelian alat produksi serta bahan baku, kemudian tahap pembuatan produk atau proses produksi detergen, selanjutnya tahap pengemasan produk, dan yang terakhir adalah tahap pemasaran produk baik secara online maupun offline. Dengan peluang usaha detergen daun waru yang tidak memiliki bahan kimia diharapkan dapat menjadi pengganti detergen yang ramah lingkungan serta menciptakan peluang bisnis baru bagi warga desa Ngawi.

Keywords


Detergen, Daun Waru, Murah, Ramah Lingkungan

Full Text:

PDF

References


BPK Perwakilan Provinsi Jawa Timur. Kabupaten Ngawi. URL:

Bangun Rekaprima Vol.07/2/Oktober/2021 117

https://jatim.bpk.go.id/kabupaten-ngawi/. Diakses tanggal 12 September 2021.

Siswoyo, Pujo. 2009. Tumbuhan Berkhasiat Obat. Yogyakarta: Absolut.

Azfi, T. F. Daun Waru Sebagai Bahan Dasar Pembuatan Detergen Ramah Lingkungan. J. Ilm. Kanderang Tingang 8(1) ISSN 2087-166X 8, 65–67 (2017).




DOI: http://dx.doi.org/10.32497/bangunrekaprima.v7i2.3007

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


ABOUT JOURNAL

 POLICIES

SUBMISSION

 PEOPLE


OFFICE INFORMATION

 Publisher : Politeknik Negeri Semarang  bangunrekaprima@polines.ac.id,  brmi.tekniksipil@gmail.com https://jurnal.polines.ac.id/index.php/bangun_rekaprima
 Department of Civil Engineering, Politeknik Negeri Semarang (State Polytechnic of Semarang) Jl. Prof. Sudarto, SH, Tembalang, Semarang, Indonesia 50275  +62 85877763164 For Journal Subscription

 View My Stats