RANCANG BANGUN MEKANISME PERGERAKAN CONVEYOR PADA MESIN SORTIR SAMPAH KALENG DAN BOTOL PLASTIK

Pujono Pujono, Anton Setiawan, Dian Prabowo

Abstract


Mesin sortir sampah kaleng dan botol plastik adalah mesin yang dirancang untuk meminimalisir kesalahan para pemilah sampah dalam melakukan proses penyortiran sampah kaleng dan botol plastik. Mesin sortir sampah kaleng dan botol plastik terdiri dari dua mekanisme, yaitu mekanisme pergerakan conveyor dan mekanisme pendorong. Proses perancangan mekanisme pergerakan conveyor menggunakan pendekatan metode VDI 2222, software gambar menggunakan solidworks 2017 dan gambar kerja menggunakan standar ISO. Proses produksi pergerakan conveyor mesin sortir sampah kaleng dan botol plastik dilakukan dengan beberapa proses yaitu : pemotongan, bubut, gurdi, las, perakitan dan finishing. Proses produksi tersebut bertujuan untuk mengetahui waktu proses produksi, biaya pembuatan serta untuk dilakukan analisa fungsi pada mesin tersebut. Rancang bangun menghasilkan conveyor dengan dimensi panjang 1530 mm, lebar 250 mm dan tinggi 130 mm. Hasil perhitungan elemen mesin menggunakan motor DC dengan torsi 15 kg.cm, diameter poros Ø10 mm dan diameter pasak 3 mm. Analisa fungsi dari mesin ini menggunakan tabel ya/tidak. Dalam proses produksi mekanisme pergerakan conveyor membutuhkan waktu proses bubut selama 3,304 jam; proses gurdi selama 3,391 jam; proses las selama 0,75 jam; proses finishing selama 2,616 jam. Mesin ini mampu mengalirkan sampah seberat 25 kg dan mampu memilah sampah kaleng dan botol plastik dengan waktu rata-rata 9 menit, dalam waktu 30 menit mesin ini dapat mensortir sampah kaleng dan botol plastik dengan jumlah rata-rata 277 buah.

Keywords


Mesin sortir, conveyor, perancangan, produksi

Full Text:

PDF

References


BPS. 2018. Pengelolaan Sampah di Indonesia Tahun 2018. Jakarta Pusat: Badan Pusat Statistik.

Imaddudin, Muhammad. 2016. Rancang Bangun Trainer Alat Penyortir Barang Logam Dan Non Logam Sebagai Media Pembelajaran Pada Mata Kuliah Dasar Sistem Kontrol. Skripsi. Semarang: Universitas Negeri Semarang.

Kasatriawan, A. D. 2012. Proses Pembuatan Rangka Pada Mesin Perajang Sampah Organik Sebagai Bahan Dasar Pupuk Kompos. Proyek Akhir. Yogyakarta: UNY.

Kementrian Lingkungan Hidup dan Kehutanan, 2020, Sistem Informasi Pengelolaan Sampah Nnasional. http://sipsn.menlhk.go.id/ . Diakses pada tanggal 29 Februari 2020.

Penny, Silitonga. 2019. Alat Otomatis Pemilah Sampah Logam dan Non Logam Berbasis Arduino Uno. Tugas Akhir. Medan : Universitas Sumatera Utara.

Sularso dan Kiyokatsu Suga. 2008. Dasar Perencanaan dan Pemeliharaan Elemen Mesin. Jakarta: Pradya Paramita.

Vernando, P. M. I. 2018. Rancang Bangun Pemilahan Barang Logam Dan Non Logam Menggunakan Pneumatik Dan Motor Servo Sebagai Lengan Pemindah Barang Berbasis PLC Schneider Modicon Tm221ce16r. Tugas Akhir. Semarang: Universitas Diponegoro.




DOI: http://dx.doi.org/10.32497/bangunrekaprima.v6i2.2121

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


 View My Stats