PENDAMPINGAN IMPLEMENTASI SISTEM INFORMASI GEOGRAFIS PETA UMKM BERBASIS ANDROID DI DESA BUTUH KABUPATEN BOYOLALI

Arif Nursyahid, Catur Budi Waluyo, Ari Sriyanto Nugroho, Agus Rochadi, Amin Suharjono, Budi Basuki Subagio, Dewi Anggraeni, Eko Supriyanto, Muhammad Anif

Abstract


Desa Butuh di Kecamatan Mojosongo Kabupaten Boyolali mempunyai banyak pelaku UMKM di berbagai bidang usaha. Hal itu dinilai dapat menjadi penyokong perekonomian Desa Butuh. Oleh sebab itu pembuatan sistem informasi geografis peta UMKM di Desa Butuh ini akan mempermudah pengolahan data dan juga sebagai media promosi UMKM Desa Butuh. Pengabdian masyarakat ini bertujuan untuk membangun sistem informasi geografis peta UMKM. dan dilakukan oleh tim pengabdi dari Teknik Telekomunikasi, Politeknik Negeri Semarang. Kegiatan ini diharapkan dapat menghasilkan sistem berupa aplikasi yang dapat memberikan informasi dan data UMKM sesuai database menggunakan perangkat
android dan bisa menjadi media promosi yang menarik minat para pengunjung dan masyarakat umum di Indonesia. Bentuk kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini adalah pelatihan operasional penggunaan aplikasi infografis dalam menunjang promosi UMKM. Evaluasi program pengabdian kepada masyarakat dilakukan dalam dimensi ethical, social, dan economical. Hasil evaluasi kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini menunjukkan tercapainya keselarasan kegiatan pengabdian masyarakat dengan implementasi misi tujuan pembangunan yang berkelanjutan dalam bidang ekonomi, layanan, dan kemitraan.


Keywords


Information Systems, Community Service, SME

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.
slot gacor slot gacor hari ini slot gacor 2025 demo slot pg slot gacor slot gacor