TRANSFER TEKNOLOGI PEMBUATAN BEGEL / SENGKANG PRAKTIS DARI BAHAN LIMBAH BAJA TULANGAN UNTUK MASYARAKAT DI KAMPUNG LIGU UTARA

Authors

  • Tjokro Hadi Politeknik Negeri Semarang
  • Sutarno Sutarno Politeknik Negeri Semarang
  • Dianita Ratna Kusumastuti Politeknik Negeri Semarang
  • Supriyadi Supriyadi Politeknik Negeri Semarang

Abstract

Dengan semakin banyaknya angka pengangguran khususnya remaja putus sekolah di daerah Kampung Ligu Utara, perlu upaya untuk mengatasi hal tersebut dengan cara memberdayakan masyarakat dengan keterampilan sederhana supaya tercipta peluang usaha baru, salah satunya pembuatan begel/sengkang dengan bahan limbah besi tulangan beton. Pekerjaan teknik selalu terjadi perubahan dalam rencana proses pekerjaan di lapangan, hal kecil yang tetap diperlukan seperti membengkokan logam namun harus sama bentuk dan ukurannya, Dalam proses pekerjaan teknik   itu, Alat   tekuk   seperti   as, behel   atau plat strip sangat dibutuhkan di workshop   pabrikasi maupun dilapangan tentunya yang sangat efektif dan efisien adalah alat manual yang ringan dan mudah di gunakan. Alat Penekuk begel adalah alat untuk membengkokkan besi tulangan dalam berbagai macam sudut sesuai dengan perencanaan. Cara kerja alat ini adalah besi yang akan dibengkokkan dimasukkan di antara lubang tekan dan poros pembengkok kemudian diatur sudutnya sesuai dengan sudut bengkok yang diinginkan dan panjang pembengkokkannya. Untuk mengatasi masalah tersebut, maka kami berencana untuk memberdayakan masyarakat di Semarang Timur, pada keterampilan pembuatan begel/sengkang secara sederhana. Metode yang dipakai adalah Membuat perencanaan yaitu dengan Mengadakan penyuluhan kepada masyarakat tentang keterampilan pembuatan, mengadakan pelatihan, dan mengadakan praktek secara langsung dengan instruktur yang ahli di bidangnya.

Downloads

Published

2021-07-09