SMART CELLULAR CORECTOR MENGGUNAKAN APLIKASI OPTICAL MARK READER EVALUATOR UNTUK KOREKSI LJK

Authors

  • Bambang Eko Sumarsono Politeknik Negeri Semarang
  • Eni Dwi Wardihani Politeknik Negeri Semarang
  • Eddy Triyono Politeknik Negeri Semarang
  • Thomas Agung Setyawan Politeknik Negeri Semarang

Abstract

Pemanfaatan cloud server untuk multimedia pembelajaran interaktif berbasis cloud dapat dimanfaatkan sebagai perangkat pengelolaan pembelajaran merupakan proses pembelajaran secara e-learning seperti menyampaikan bahan pembelajaran, interaksi guru dengan siswa, siswa dengan siswa dan proses melaksanakan evaluasi dilakukan secara online. Pembelajaran interaktif berbasis cloud tetap harus dilakukan tatap muka agar selalu ada pendampingan. Pengabdian ini bertujuan agar para Guru memahami dan mengaplikasikan sistem pembelajaran E- Learning yang dapat diakses melalui web berbasis OMR Evaluator dengan Note Book/ Laptop/ Personal Komputer dan dapat pula diakses OS Android. Metode yang digunakan pada kegiatan ini meliputi pelatihan operasional penggunaan sistem pembelajaran E- Learning, aplikasi web berbasis cloud yaitu perencanaan pembuatan system belajar mengajar, pembuatan kuis, rekayasa dan evaluasi. Luaran dari pengabdian ini berupa (1) Tersedianya sistem pembelajaran E-Learning yang dapat diakses melalui web, (2) Seluruh guru SMPN 11 Semarang dapat menggunakan OMR Evaluator dan Siswa dapat dinilai menggunakan LJK (Lembar Jawab Komputer).


Kata Kunci:Cloud, e-learning, OMR Evaluator

Downloads

Published

2021-07-09