Pengelolaan Manajemen Usaha pada Kelompok Pengrajin Batik Sekar Cantrik Temanggung

Authors

DOI:

https://doi.org/10.32497/sitechmas.v3i1.3608

Keywords:

Sekar Cantrik, batik, pemasaran online, harga pokok produk

Abstract

Tujuan dari program pengabdian masyarakat ini adalah membuat perhitungan harga pokok produk batik , dan laporan laba rugi, serta  dapat meningkatkan kualitas produk kain batik cap. Permasalahan  yang dihadapi mitra adalah belum mampu menghitung harga pokok  produk, dan laporan laba rugi, serta kualitas batik cap masih rendah.  Dari permasalahan tersebut solusi yang diberikan adalah praktek  menghitung harga pokok produk batik, dan laporan laba rugi, serta  penambahan peralatan batik cap yang memenuhi standar. Metode  pendekatan yang digunakan adalah praktek menghitung harga pokok  produksi dan laba rugi, praktek menggunakan peralatan batik cap,  pendampingan usaha dan monitoring. Hasil kegiatan ini adalah  dokumen perhitungan harga pokok produksi, dokumen laba rugi dan  kain batik cap. Kesimpulan dari kegiatan pengabdian masyarakat ini  adalah peningkatan kemampuan mitra dalam mengelola usaha, dan  menghitung harga pokok produk batik. Saran diberikan untuk  pengembangan dan program pengabdian lanjutan adalah peningkatan  mitra pengabdian dari UKM atau Kelompok Usaha Bersama menjadi  Industri Kecil Menengah.

Downloads

Published

2022-04-18